JNE NTB Buka Posko Pengiriman Gratis

Manager Operasional JNE cabang Utama NTB  Iyut Wahyu Cahyadi.

BorneoTribun | Mataram, NTB - kita tau bahwa di beberapa daerah di seluruh indonesia saat ini sedang mengalami bencana alam seperti, banjir, longsor, gempa bumi serta bencana bencana lain. Dimana bencana ini sangat berdampak bagi masyarakat yang daerah nya sedang tertimpa bencana, seperti di sumedang jawa barat, kalimantan selatan dan Sulawesi barat.

Sedang di daerah-daerah yang saat ini tidak mengalami ini terdorong untuk mengulur kan tangannya dalam rangka membantu saudara saudara kita yang sedang tertimpa bencana, kelompok serta komunitas atau lembaga dan organisasi organisasi ikut turun tangan untuk  berdonasi, bahkan mengkoordinir masyarakat yang menyumbang dalam bentuk barang seperti  sembakau, pakaian dan lain lain.

Menyikapi hal tersebut diatas maka JNE cabang utama Nusa Tenggara Barat yang beralamat di jl. Amir hamzah krg sukun mataram salah adalah satu pemain yang bergerak di bidang jasa pengiriman juga ikut turun tangan membantu saudara saudara kita yang tertimpa bencana dengan membuka jasa pengiriman secara gratis untuk  tujuan daerah yang mengalami bencana baru baru ini, hal ini di ungkapkan oleh Manager Operasional JNE cabang Utama NTB  Iyut Wahyu Cahyadi. 

Beliau menjelaskan bahwa pengiriman secara gratis dan berketentuan ini mulai di buka pada tanggal 21 - 31 januari dengan membuat posko khusus di halaman kantor  JNE cabang utama yang terletak di Mataram.

Lebih lanjut Iyut sapaan akrab manager muda ini menjelaskan pengiriman secara gratis ini memiliki  beberapa ketentuan seperti max pengiriman 10 kg, tidak boleh dilakukan secara pribadi melainkan berkelompok atau atas nama organisasi organisasi. 

Jenis barang pun memiliki beberapa ketentuan dimana pihak kami kata manager Iyut selalu berkoordinasi dengan daerah lokasi bencana tentang bahan atau barang apa saja yg sangat di butuh kan dan yang sudah oper jumlah nya, sehingga  kami hanya melayani jenis barang yang saat ini sedang di butuh kan.

Oleh karena keterbatasan tenaga kami sehingga kami memberikan batasan jumlah pengiriman dan berat yang dikirim, satu kelompok pengirim hanya bisa mengirim 5 x ujar Iyut. 

Sebagai harapan kita smua semoga dengan keikhlasan kita ini saudara saudara kita yang sedang mengalami kesusahan diberi kekuatan dan kesabaran dan merasa sangat terbantu oleh kita smua, ungkap manager Iyut.(Ad)

My Instagram

Copyright © MATARAM INFORMASI. Designed by OddThemes